Pada mulanya jika seseorang ingin menyampaikan atau memberitahukan suatu informasi atau berita dilakukan dengan cara lisan atau dengan diungkapkan lewat kata-kata, tetapi dengan adanya kemajuan teknologi komunikasi dan informasi yang sangat cepat memudahkan kita untuk memberitahukan informasi tidak hanya dengan cara lisan langsung ke orangnya tetapi bisa juga melalui media seperti telegraf, telepon, faximili, email, chatting, teleconference, webcamdan lain-lain.
Dengan email kita bisa mengirim informasi kepada orang lain yang berada jauh seperti di luar kota atau bahkan sampai di luar negeri kita bisa mengirim surat dengan cepat dan mudah. Kita tidak perlu menggunakan amplop, kertas surat dan perangko tetapi cukup dengan komputer dan internet.
Dalam teknologi informasi dan komunikasi terdapat dua aspek yang termasuk ke dalamnya, yaitu teknologi informasi dan teknologi komunikasi. Kedua aspek ini hanya berbeda fungsi. Keduanya mempunyai pengertian yang berbeda tetapi mempunyai kesamaan yaitu bertujuan membantu seseorang untuk menyampaikan informasi dan mendapatkan informasi dengan mudah dan tepat. Komunikasi merupakan suatu proses yang dilakukan orang untuk menyampaikan informasi atau gagasan dengan tujuan untuk mengubah atau membentuk perilaku seseorang, yang semula tidak mengetahui apapun menjadi mengetahui sesuatu.
Sedangkan informasi adalah suatu berita atau pengumuman yang diproses sedemikian rupa sehingga menjadi sesuatu yang dapat disebarkan atau diberitahukan ke orang lain, dengan tujuan untuk memberikan suatu berita atau pengumuman menjadisesuatu yang bermanfaat bagi orang lain baik individu maupun kelompok.
Seiring dengan perkembangan jaman saat ini, membuat perkembangan teknologi informasi dan komunikasi berkembang begitu pesat. Hal ini dikarenakan oleh kemajuan ilmu yang dipelajari dalam penelitian, sehingga dapat dengan produktif melahirkan suatu inovasi terbaru berupa sebuah alat atau cara untuk mempermudah kita dalammelakukan kegiatan informasi dan komunikasi.
Dengan adanya inovasi dalam bidang teknologi informasi dan komunikasi mendorong terjadinya perubahanperubahan penting di berbagai sudut dunia. Contohnya dengan adanya internet kita dapat berkeliling dunia tanpa harus pergi ke negara yang ingin kita tuju, cukup dengan browsing dan kita dapat mengetahui tentang negara tersebut. sehingga kita dapat menghemat waktu dan biaya.
Manfaat TIK bagi kehidupan manusia
TIK memiliki berbagai manfaat bagi kehidupan manusia, antara lain:
- Memudahkan akses, penyimpanan, dan penyebaran informasi dengan cepat, mudah, dan murah.
- Meningkatkan efisiensi dan produktivitas dalam berbagai bidang, seperti pendidikan, bisnis, industri, pemerintahan, dan lain-lain.
- Mendorong inovasi dan kreativitas dalam menciptakan produk, layanan, atau solusi baru yang bermanfaat bagi masyarakat.
- Memperluas wawasan dan jaringan komunikasi dengan orang-orang dari berbagai latar belakang, budaya, dan negara.
- Meningkatkan kualitas hidup dan kesejahteraan masyarakat dengan menyediakan berbagai fasilitas dan kemudahan, seperti e-learning, e-commerce, e-government, e-health, dan lain-lain.
Dampak negatif TIK
Namun, TIK juga memiliki berbagai tantangan dan dampak negatif, antara lain:
- Menimbulkan masalah etika, hukum, dan sosial, seperti pelanggaran hak cipta, privasi, dan keamanan informasi, penyebaran hoaks, cybercrime, dan cyberbullying.
- Menyebabkan ketergantungan, kecanduan, dan isolasi sosial bagi pengguna yang berlebihan atau tidak bijak dalam menggunakan TIK.
- Menyebabkan kesenjangan digital, yaitu ketimpangan akses, keterampilan, dan pemanfaatan TIK antara kelompok-kelompok masyarakat yang berbeda.
- Menyebabkan perubahan budaya, nilai, dan perilaku masyarakat yang dipengaruhi oleh TIK, baik secara positif maupun negatif.
Oleh karena itu, penggunaan TIK harus dilakukan dengan bijak, kritis, dan bertanggung jawab, serta diimbangi dengan pengetahuan, keterampilan, dan sikap yang positif. Selain itu, pengembangan TIK harus dilakukan dengan memperhatikan kebutuhan, kepentingan, dan keseimbangan masyarakat, serta berlandaskan pada nilai-nilai moral, etika, dan hukum.
Berikut adalah beberapa materi pengenalan tentang TIK (Teknologi Informasi dan Komunikasi) yang dapat dipelajari dengan klik pada masing-masing links aktif yang tersedia berikut ini :
- Teknologi Informasi dan Komunikasi(TIK).
- Sejarah Perkembangan Teknologi Informasi dan Komunikasi.
- Peran dan Dampak Teknologi Informasi dan Komunikasi
- Sistem Operasi Windows XP.
- Perangkat Keras (Hardware) Komputer.
- Perangkat Lunak (Software) Komputer
- Mengenal Internet.
- Sistem Untuk Mengakses Internet.
- Perangkat Untuk Mengakses Internet.
- Mengakses Internet.
- Layanan Dalam Internet
- Web Browser.
- Mesin Pencari Informasi.
- Surat Elektronik.
- Internet dan Masyarakat
- Artificial Intelligence